Walikota Kediri didampingi Kadisbudparpora ketika memberangkatkan kelompok kesenian yang akan tampil di TMII |
Kediri, hapraindonesia.co – Kota Kediri kembali mendapat kepercayaan untuk tampil di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta dalam acara Gelar Seni Budaya pada 11-12 Maret 2017. Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar atau yang akrab disapa Mas Abu secara langsung memberangkatkan kelompok kesenian yang akan tampil di TMII.
Kelompok kesenian jaranan (Kuda Lumping) dan tari yang akan tampil di TMII diberangkatkan secara simbolis oleh Mas Abu dari Kantor Disbudparpora Kota Kediri, Jum’at (10/3) .
dalam sambutannya Mas Abu menyampaikan bahwa ini adalah kesempatan bagi para seniman Kota Kediri untuk memberikan sebuah ilmu pengetahuan baru kepada seluruh masyarakat indonesia yang berada di TMII. “Ini adalah kesempatan kita. Kesempatan untuk memberi ilmu pengetahuan tentang budaya yang ada di Kota Kediri” ujar Mas Abu di depan puluhan seniman yang akan berangkat ke TMII.
Mas Abu juga memberikan apresiasinya kepada para seniman Kota Kediri yang telah memberikan sumbangsihnya kepada Kota Kediri di bidang kesenian. “Untuk para seniman senior, terimakasih banyak atas sumbangsihnya untuk Kota Kediri. Saya harap nantinya akan tumbuh seniman-seniman baru yang terus bertumbuhkembang dan berjalan kearah yang lebih baik,” ungkap Mas Abu.
Untuk peserta yang pertama kali ikut berpartisipasi dalam gelar budaya, lanjut Mas Abu, tetap semangat dan semoga bisa memberikan penampilan yang terbaik. “Adik-adik yang baru pertama kali ikut gelar budaya ke TMII, jangan demam panggung. Saya titipkan nama baik Kota Kediri pada kalian disana. Tetap semangat dan semoga penampilannya sukses,” pesan Mas Abu. (Adv)