Kediri, Hapraindonesia.co – Sebuah Gudang penggergajian kayu milik Nahrowi, 36, warga Desa Bangle, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupeten Kediri, Selasa (9/9) dini hari sekitar pukul 00.30 WIB nyaris ludes terbakar. Beruntung dalam peristiwa tersebut tidak menelan korban jiwa, namun kerugian ditaksir mencapai kerugian Rp 7 Juta.
Data yang dihimpun Hapra, peristiwa kebakaran ini diketahui petamakali Arif, 38, warga setempat. Saksi, saat melintas digudang tersebut, melihat kepulasan asap dan api besar di gudang tersebut. Memastikan gudang tempat penggergajian kayu terbakar, saksi langsung berteriak dan mendatangi rumah korban jika gudangnya terbakar.
Sementara itu, warga sekitar yang berada di lokasi berinisiatif memadamkan si jago merah dan sebagain warga langsung menghubungi petugas PMK untuk memadamkan api tersebut. Mendapat laporan tersebut, dua unit PMK langsung menuju ke lokasi kejadian dan sekitar 2 jam, api yang nyaris meludeskan gudang penggergajian kayu seluas 6 X 13 meter berhasil dipadamkan.
Sementara itu, Kasubbag Humas Polres Kediri AKP Budi Nurtjahjo mengatakan, dalam peristiwa kebakaran Gudang penggergajian kayu, pihak korban enggan melapor ke pihak kepolisian. ” Anggota kami sudah di TKP, namun korban tidak mau melapor.
Menurut keterangan anggota kami, dalam peristiwa tersebut, korban mengalami kerugian mencapai Rp 7 juta dan penyebab kebakaran itu masih belum bisa dipastikan, ” tutur AKP Budi.(Dt/B@)
Foto : Ilustrasi