Kediri, hapraindonesia.co – Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs Anton Setiadji, S.H., M.H memimpin serah terima jabatan Kapolres Kediri Kota di Gedung Rupatama Polres Kediri Kota, Rabu 15/6/2016 pukul 13.00 WIB.
Selama satu setengah tahun lebih AKBP Bambang Widjanarko Baiin, S.IK, M.Si memegang tongkat kepemimpinan di Polres Kediri Kota, sejak bulan Januari 2015 sampai dengan Juni 2016, AKBP Bambang Widjanarko Baiin, S.IK, M.Si melaksanakan tugas, tanggung jawab dan amanah sebagai Kapolres Kediri Kota.
Kini tongkat kepemimpinan Kapolres Kediri Kota diserah terimakan dari AKBP Bambang Widjanarko Baiin, S.IK, M.Si Kepada Pejabat Kapolres yang Baru, AKBP Wibowo, S.IK. Acara serah terima jabatan Kapolresta Kediri tersebut dipimpin langsung Kepala Polisi Daerah (Kapolda) Jawa Timur Irjen Pol Drs Anton Setiadji, S.H., M.H di Gedung Rupatama Polres Kediri Kota.
Kapolres Kediri Kota AKBP Bambang Widjanarko Baiin, S.IK, M.Si digantikan AKBP Wibowo, S.IK yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Buton Selatan Sulawesi Tenggara, sedangkan AKBP Bambang Widjanarko akan melanjutkan tugas sebagai Wakil Kepala Satuan Brigadir Mobil (Wakasat Brimob) Polda Kalimantan Selatan.
Sekedar diketahui serah terima jabatan Kapolres Kediri Kota kali ini dihadiri oleh pejabat utama Polda Jatim, Kapolres Jajaran Rayon IV dan Pejabat Utama Polres Kediri Kota. Usai acara sertijab dilanjutkan acara ramah tamah Kapolda Jatim dengan tokoh agama, tokoh masyarakat se- Kediri di halaman Mapolres Kediri Kota.(B@m)