Kediri, Hapra Indonesia.co – Gebyar semarak HUT Kota Kediri sudah mulai terasa di Kota Yang terkenal dengan sebutan Kota Tahu, meskipun HUT Kota Kediri sebenarnya jatuh pada bulan Juli mendatang namun untuk menyongsong Hari Ulang Tahun Kota Kediri yang ke – 1135 , pada hari rabu, 28 mei 2014 pukul 10:00 WIB bertempat di lapangan Gajah Mada Kecamatan pesantren Kota Kediri, Camat pesantren yakni Drs. SAMSUL BAHRI, S.Sos, MM mengadakan acara Kuda Lumping atau yang Akrab disebut dengan Kesenian Jaranan.
Acara tersebut di hadiri oleh Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar S.E, juga turut hadir Dewan Kesenian Kota Kediri (DK3), di acara tersebut kelihatan begitu eratnya sebuah kesenian tidak memandang berbeda kawasan seperti hadirnya Paguyuban Seni Jaranan Kabupaten Kediri (PASJAR) yang di ketuai oleh Bopo Hary Pratondo turut serta Bopo-Bopo jaranan se-Kabupaten kediri yang pada saat itu menggunakan seragam kebesaran PASJAR juga ikut serta memeriahkan acara tersebut.
Di bawah teriknya panas sinar matahari tidak menjadikan semangat para seniman jaranan ini luntur, begitu juga Walikota Kediri yang biasa akrab dengan sapaan Mas Abu membuka acara tersebut dengan memainkan cemeti, tidak hanya itu Mas Abu turut serta menunggangi kuda lumping bersama Dewan kesenian Kota Kediri, Bopo Hary Pratondo Selaku Ketua PASJAR dan Bopo – bopo Pasjar lainya.
Dengan wajah malu – malu Mas Abu yang di dampingi Bopo Hary Pratondo beserta Bopo – bopo PASJAR dan Dewan Kesenian Kota, dengan eloknya menari layaknya penari Kuda lumping, hal ini menunjukan kecintaanNya terhadap kesenian.
Seiring kemajuan zaman generasi muda sekarang lebih tertarik dengan canggihnya teknologi dan kadang sering lupa dengan kebudayaan lokal atau jati diri bangsa ini seperti kesenian jaranan pada Khususnya, namun akhir-akhir ini sudah mulai terasa generasi muda banyak yang ikut serta andil dalam kesenian jaranan, hal ini perlu di beri apresiasi yang mendalam, karena melalui kesenian ini juga bisa untuk menghindari hal-hal yang bersifat negatif.
Agar tidak Lunturnya kesenian asli kediri, Walikota Kediri berharap adanya kegiatan setiap tahunnya untuk di lombakan, atau bahkan festifal tahunan untuk jaranan “mudah mudahan budaya kesenian jaranan di Kota Kediri setiap tahunnya terus berkembang ke arah yang positif, agar bisa di ketahui oleh masyarakat luas, hal ini pastinya juga memberikan dampak positif, seperti dari segi ekonomi salah satu contohnya, dengan di gelar acara semacam ini para pedagang bisa berjualan di sekitaran pagelaran ini di adakan seperti halnya yang kita lihat sekarang ini” ucap Mas Abu.
Terlebih Mas Abu berharap Pemerintah kota kediri ke depan bisa berpadu antara Pemerintah dengan Para seniman yang ada di Kota Kediri saling berkolaborasi dalam hal kesenian tentunya, dan dikemas lebih baik lagi supaya jaranan di Kota Kediri lebih bisa di cintai masyarakat Khususnya Kota kediri terlebih di kenal seluruh Indonesia. (B@m/AdvHms)