Kediri, hapraindonesia.co – Polres Kediri dalam melaksanakan operasi penyakit masyarakat (Pekat) 2015 melakukan penangkapan 17 pelaku judi dan menyita 1246 botol miras berbagai macam merek, 27 jurigen arak jowo dan 40 keping kaset vidio porno.
Operasi pekat tersebut miras merek kuntul mendominasi terbanyak di wilayah Kabupaten Kediri.
Kapolres Kediri AKBP Ach Yusep Gunawan menuturkan, dari ribuan botol miras berbagai macam merek tersebut yang disita Polres Kediri. Miras merek Kuntul paling banyak di wilayah Kabupaten Kediri.”Dari sekian botol berisi miras yang paliing banyak atau mendominasi miras Kuntul,”tutur AKBP A Yusep G.
Sementara itu, maraknya perjudian jenis togel, Polres Kediri juga berhasil menangkap pelaku judi togel online. Selain itu, saat menggelar razia pihaknya menyita 40 keping kaset vidio porno. Dari kasus tersebut, para pelaku saat ini masih dilakukan proses hukum lebih lanjut untuk mempertanggung jawaban perbuatannya.
“Kami bersinergi dengan masyarakat dalam melaksanakan operasi pekat. Saat ini para pelaku masih kita proses sesuai hukum,”jelas Kapolres Kediri.(Dt/B@m)