Mojokerto, hapraindonesia.co – Sebanyak 71 orang warga desa Gunungsari, Kecamatan Dawarblandong, Kabupaten Mojokerto. Mendapat bantuan Bantuan Langsung Tunai (BLT) DD Tahap III Anggaran 2020 dari Pemerintah Kabupaten Mojokerto Se-Besar 600 ribu, di Pendopo Balai Desa Gunungsari Dawarblandong. Selasa (28/7) .
Kepala Desa Gunungsari Susanto menjelaskan bahwa bantuan langsung tunai (BLT) Tahap 3 yang diberikan warga gunungsari merupakan bantu terakhir dari pemerintah, “Nantinya ada pendataan ulang dari pemerintah, kami aparat desa berupaya dan diusahakan warga mendapat bantuan lagi”. Ujarnya.
Dan sayang berharap warga gunungsari mendapat bantuan semuanya. Bukan berarti warga yang sudah mendapat bantuan langsung tunai (BLT) DD Tahap 3 mendapat lagi, “Masih banyak warga lainnya berdampak, layak dapat bantuan dari pemerintah. ya gantian supaya tidak ada kecemburuan sesama warga.” Ucap Susanto.
“Semoga bantuan langsung tunai (BLT) DD ini bisa bermanfaat dapat meningkatkan kesejahteraan warga gunungsari yang berdampak. bantuan tersebut bisa dipakai untuk membeli kebutuhan pokok”. Pungkas Kepala Desa Gunungsari .
Lanjut Susanto dengan adanya Virus Covid-19 ini kami meminta kepada masyarakat gunungsari untuk tidak mengadakan kegiatan apapun bentuknya. contoh seperti mengelar acara pernikahan maupun lainnya. “Dan saya berharap warga gunungsari tertib taat sama aturan dari pemerintah. Agar terhindar dari Covid-19.” Pintanya
Sementara itu Kapolsek Dawarblandong AKP Made menghimbau kepada warganya gunungsari saat penerimaan bantu dianjurkan untuk tetap mengunakan masker dan menjaga jarak sesuai protokol Covid-19 yaitu harus melaksanakan adaptasi kebiasaan baru, kebiasaan lama ditinggalkan.
“kemana selalu menggunakan masker, cuci tangan kalau duduk dengan orang lain jaga jarak minimal satu meter. Selalu menjaga pola hidup yang sehat baik dirumah maupun dimanapun tetap menjaga protokol kesehatan.” Pungkasnya.
(T@urus)